Catatan tentang pendidikan rumah, psikologi, grafologi, Jepang, dan perjalanan penulis.
Senin, 13 April 2015
Resep Sop Iga
Setelah googling dan praktik, Alhamdulillah saya berhasil memasak sop iga yang rasanya persis dengan sop iga di kantin psikologi UI. Lezat dan layak untuk anda coba di rumah. Berikut ini cara membuatnya:
Bahan bahan:
1/2 kg iga sapi
3 buah wortel
1 buah kentang besar
1 batang daun bawang
1 batang seledri
Bumbu dihaluskan:
5 butir bawang putih
1/4 butir pala
3 cm jahe
2 sendok garam
6 butir merica
Cara membuat:
1. Haluskan bumbu, lalu tumis hingga matang.
2. Rebus iga sapi selama 1 jam bersama bumbu yang sudah ditumis.
3. Masukkan kentang dan wortel lalu biarkan empuk selama kurang lebih 15 menit.
4. Masukkan daun bawang dan seledri. Tunggu hingga masak selama kurang lebih 10 menit.
5. Sop iga siap dihidangkan dengan pelengkap yaitu taburan bawang goreng di atasnya. Selamat mencoba.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar