Saat ini menikah di usia awal 20an bisa dibilang menikah awal. Dengan semakin banyaknya wanita yang mengejar karir dan pendidikan, menikah di usia 27tahun ke atas menjadi lazim. Bagi anda yang sedang mempertimbangkan menikah di awal usia 20an berikut plus minus yang perlu anda ketahui:
PLUS
(1). Menghindari zina
Di jaman dimana tekhnologi begitu canggihnya, serta akses maksiat begitu lengkapnya, menikah muda adalah salah satu ikhtiar guna meminimalisir aktivitas mendekati atau bahkan zina itu sendiri. Bagi pria khususnya, menikah muda meredam rasa penasaran dan sarana menyalurkan kebutuhan biologis dengan halal. Sementara bagi wanita, pernikahan merupakan sarana untuk menjaga kehormatan.
(2). Mengatasi Kesepian
Bagi pria dan wanita usia dewasa muda, kesepian merupakan hal yang alami sehingga memotivasi mereka untuk mencari pasangan hidup. Pernikahan membuat baik pria dan wanita merasa nyaman dan tentram. Keduanya saling menyayangi dan memberikan perhatian sehingga rasa kesepian pun teratasi.
(3). Merasa semakin bahagia
Hidup bersama pasangan, menghadapi suka duka bersama merupakan suatu kebahagiaan tersendiri. Belum lagi apabila anda dan pasangan menjadi suami-istri yang saling menyayangi dan menghormati. Dan jika nantinya anda dikaruniai buah hati, bukan tidak mungkin kebahagiaan anda semakin bertambah setiap harinya.
Hidup bersama pasangan, menghadapi suka duka bersama merupakan suatu kebahagiaan tersendiri. Belum lagi apabila anda dan pasangan menjadi suami-istri yang saling menyayangi dan menghormati. Dan jika nantinya anda dikaruniai buah hati, bukan tidak mungkin kebahagiaan anda semakin bertambah setiap harinya.
MINUS
(1). Kondisi finansial
Tanpa dukungan kondisi finansial dari orang tua, pasangan yang menikah di awal 20an cenderung belum mapan secara finansial. Kondisi dimana keduanya baru lulus kuliah dan baru menapaki karir pekerjaan membuat kondisi finansial keluarga bagaikan dimulai dari nol. Di sinilah pasangan harus bersabar dalam menghadapi kesulitan keuangan dalam berumah tangga.
(2). Berkorban
Saat memilih menikah usia awal 20an, khususnya bagi wanita seringkali dibenturkan antara keluarga dan karir. Antara mengasuh anak atau melanjutkan bekerja. Jika anda pada akhirnya memilih keluarga, anda mengorbankan masa depan karir anda. Pengorbanan juga merambah berbagai aspek dalam hidup anda. Kesibukan berumahtangga acapkali mengambil waktu , usaha, biaya yang biasanya anda habiskan untuk kepentingan anda sendiri.
Demikian sekilas mengenai plus minus menikah usia 20tahuan, usia yang terbilang muda untuk menikah di masa kini. Semoga bermanfaat.
Saat memilih menikah usia awal 20an, khususnya bagi wanita seringkali dibenturkan antara keluarga dan karir. Antara mengasuh anak atau melanjutkan bekerja. Jika anda pada akhirnya memilih keluarga, anda mengorbankan masa depan karir anda. Pengorbanan juga merambah berbagai aspek dalam hidup anda. Kesibukan berumahtangga acapkali mengambil waktu , usaha, biaya yang biasanya anda habiskan untuk kepentingan anda sendiri.
Demikian sekilas mengenai plus minus menikah usia 20tahuan, usia yang terbilang muda untuk menikah di masa kini. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar